Waisai- Kominfo. Ketua Tim Penggerak/TP PKK Kabupaten Raja Ampat, Ny. Faujiah Helga T. Umlati mengunjungi beberapa lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Waisai Ibukota Kabupaten Raja Ampat, Selasa, 13 Maret 2018. Salah satu PAUD yang dikunjungi TP PKK Kabupaten Raja Ampat tersebut adalah PAUD Kofarkor.

Disini Ny. Faujiah Helga T. Umlati yang didamping sejumlah Pengurus TP PKK Kabupaten Raja Ampat diterima oleh guru-guru dan anak-anak PAUD Kofarkor. Usai diterima Ny. Faujiah Helga T. Umlati langsung berinteraksi dengan anak-anak. Kunjungan TP PKK Raja Ampat selain juga dihadiri beberapa Kepala OPD anggota ASN, pengurus TP PKK Raja Ampat dan beberapa guru PAUD. Terkait kunjungan tersebut, Ny. Faujiah Helga T. Umlati menjelaskan kunjungan ini sekaligus merayakan Ulang Tahun PKK ke- 46 tahun, dimana dirinya juga baru sebagai Ketua PAUD di Kabupaten Raja Ampat. Selanjutnya, kata Ny. Faujiah Helga T. Umlati tidak sampai disini saja. Pihaknya berjanji akan membentik pengurus PAUD di Kabupaten Raja Ampat.

"Saya Membentuk Pengurus Paud Dikabupaten Raja Ampat," tegas Ny. Faujiah Helga T. Umlati. " Dan juga untuk melihat seperti apa kendala yang mana mungkin honor yang didapat sangat rendah dan saya akan berusaha memperbaikinya lagi," tambahnya.

 

Laporan: Imha Alwohit

Editor : Petrus Rabu

'